Keren! SAKIP Desa Hanya Ada di Sumedang — 5 tahun yang lalu
Bupati dan wakil Bupati Sumedang menerima Tim Penilai SAKIP Desa dari Provinsi Jawa Barat, di Gedung Negara Kabupaten Sumedang, Rabu (18/11).
Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir mengatakan, kehadiran tim penilai dari provinsi ini berkaitan dengan inovasi Sumedang, yakni SAKIP Desa menuju Good Village Government.
Sementara Ketua Tim Penilai SAKIP Desa, Kabiro Organisasi Setda Provinsi Jabar Asep Sukmana mengatakan, hari ini pihaknya melaksanakan seleksi administrasi, pencermatan proposal, presentasi, dan pengecekan lapangan.
“Kondisi di lapangan ini perlu dipantau, sesuai ataukah tidak dengan dengan ajuan. Untuk kabupaten dan kota, ada 20 yang mengajukan proposal. Dalam proses seleksi, sekarang tinggal 32 dari 176 peserta, dan salah satunya Sumedang,” sebutnya.
Tim penilai ini sebelumnya sudah melakukan penilaian ke Indramayu, juga Sukabumi.
“Dari 32, nantinya jadi top 10, dan ini adalah pengecekan lapangan tahapan yang terakhir,” terangnya.
Awal Desember mendatang, akan ada pembagian penghargaan dari Gubernur, dan top 32 ini akan mendapatkan penghargaan.
Dikatakannya, di Jawa Barat, program SAKIP Desa hanya terdapat di Kabupaten Sumedang di Jabar ini, sedangkan di daerah lainnya belum ada.
Kedatangan tim penilai ini disambut 'pasukan' kuda renggong Sumedang. Bupati Dony pun berseloroh, dikatakannya, orang-orang yang menaiki kuda renggong biasanya akan meraih kesuksesan.
Tampak hadir dalam kegiatan ini yakni Sekda, Forkopimda, para Asisten, DPMD, bappppeda, Inspektorat, Bag. Organisasi, Bag. Tapem Setda Sumedang, Camat sumedang selatan dan para kepala Desa se-Kecamatan Sumedang Selatan. (*)