HUT ke-49, Bapenda Bagi-bagi Diskon dan Hadiah

Redaksi eRKS FM

 - 

Friday, 25 September 2020 - 12:11 WIB

HUT ke-49, Bapenda Bagi-bagi Diskon dan Hadiah

HUT ke-49, Bapenda Bagi-bagi Diskon dan Hadiah — 5 tahun yang lalu


eRKSNews -- Peringatan HUT Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Barat ke-49 digelar secara serempak di Jawa Barat, termasuk di Kabupaten Sumedang, Jumat (25/9/2020).
 

Terdapat ruangan khusus untuk pelayanan pembayaran kendaraan bermotor, yang dipenuhi balon-balon dan pita berwarna merah putih.
 

Ulang tahun Bapenda Provinsi Jawa Barat ini menyediakan cinderamata bagi para wajib pajak serta memberikan sarapan pagi dan cemilan.

Kepala Kantor Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah Wilayah Kabupaten Sumedang  Enih Srimurni mengatakan, kemeriahan ini merupakan bagian dari peringatan HUT  Bapenda provinsi Jawa Barat yang ke-49.

"Kami memberikan sedikit cenderamata pada para wajib pajak. Kami juga terus menyampaikan sosialisasi kesamsatan. Ada program triple untung yang harus diketahui semua wajib pajak," katanya.

Di Samsat Bapenda provinsi Jawa Barat, sambungnya, ada diskon-diskon yang akan menguntungkan para wajib pajak.

"Mereka akan mendapat diskon sekitar 2 sampai 10%,  waktunya sebelum jatuh tempo. Kami juga tetap memberikan pelayanan secara virtual," katanya.

Dia berharap, pelayanan virtual ini tidak menghilangkan makna, dan tetap memberikan semangat perjuangan untuk pembangunan Jawa Barat.

"Turut berperan menjadikan Jawa Barat tetap juara. Peringatan HUT ini dilaksanakan serentak di seluruh wilayah Jawa Barat," sebutnya. (*)





 

#Bapenda #Virtual #Hutbapenda #HUT