Polres Sumedang Gelar Operasi Yustisi di 4 Titik — 5 tahun yang lalu
eRKSNews – Polres Sumedang melakukan Operasi Yustisi dalam rangka penegakan Protokol Kesehatan di 4 titik yang berpusat di Alun-alun Sumedang, Selasa 15 September 2020.
Kapolres Sumedang AKBP Swi Indra Laksmana mengatakan, para petugas hari ini langsung turun ke jalan, guna memantau masyarakat yang tidak mematuhi aturan protokol kesehatan.
“Seperti yang kita ketahui bersama, kita semua harus mematuhi 3 M yakni, mencuci tangan, menggunakan masker, dan menjaga jarak,” katanya.
Sejauh ini, bagi pelanggar telah dikenakan sanksi berupa teguran. Sesuai dengan Perbup Nomor 74, sanksi berat akan diberlakukan jika seseorang melanggar lebih dari tiga kali.
Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 WIB, dan sejumlah pelanggar sudah dicatat oleh Satpol PP.
Wawan, seorang pelanggar, mengakui kesalahannya, yakni tidak mengenakan masker.
“Namun masih untung tadi Bapak Kapolres hanya memberikan teguran lisan, sekaligus memberikan edukasi terkait bahaya Covid-19. Ke depan, pasti saya patuhi,” pungkasnya. (*)