Wow... Ternyata Ini Khasiat Air Cileungsing!

Redaksi eRKS FM

 - 

Monday, 14 September 2020 - 08:25 WIB

Wow... Ternyata Ini Khasiat Air Cileungsing!

Wow... Ternyata Ini Khasiat Air Cileungsing! — 5 tahun yang lalu


eRKSNews -- Air Cipanas Cileungsing Desa Cilangkap Kecamatan Buah Dua Kabupaten Sumedang, dipercaya memiliki khasiat khusus. Minggu 13 September 2020.

Menurut Abah Datim, Juru Kunci Cipanas Cilengsi Buah Dua, cairan berkhasiat ini disebut-sebut sebagai air syareat.

”Ya namanya juga air syareat, tetaplah yang menentukan Tuhan Yang Maha Esa. Kebanyakan, orang yang ke sini, butuh buat usaha, buat berdagang, juga buat obat sakit gatal gatal, namun dikasih belerang ya,” ujarnya.

Ia menuturkan, yang penting keyakinannya bahwa Tuhan Yang Maha Esa menciptakan air itu pasti ada khasiatnya.

“Berdasarkan cerita turun temurun, dulu ada sumur asal, yakni asal dari kita, kepunyaan perempuan dua rupa,” tegasnya.

Abah Datim menceritakan, ketika Prabu Siliwangi dan Prabu Tajimalela bertapa di Gunung Gede, dimimpikan bermesraan dengan istrinya.

“Nah, simbol dari semua itu yakni hawa nafsu, dan jadilah air panas dan sumur asal,” katanya.

Dikatakannya, cerita ini sudah diketahui secara turun temurun, namun ini sebatas cerita saja.

“Yang pentingmah, kita semua tetap Yakin segala Sesuatu itu Tuhan yang menentukan kita hanya beriktiar saja jangan sampai bosan terus berusaha,” pungkasnya.

#Cileungsing #Buahdua #Air #Sumedang