Talas Semir, Calon Primadona Desa Citepok

Redaksi eRKS FM

 - 

Tuesday, 25 August 2020 - 21:07 WIB

Talas Semir, Calon Primadona Desa Citepok

Talas Semir, Calon Primadona Desa Citepok  — 5 tahun yang lalu


eRKSNews --Blok Sawah Landeuh Babakan Citepok Desa Citepok Kecamatan Paseh Kabupaten Sumedang tidak lama lagi akan dijadikan pilot project budidaya Talas Semir.

Terlibat aktif dalam kegiatan Sosialisasi Budidaya talas semir yakni Camat Paseh, para kepala desa, kepala UPTD Pertanian dan Kelompok Tani, bertempat di Saung kelompok Gapoktan Desa Citepok, Selasa (25/8/2020).

Menurut Ketua Forum Tani Kabupaten Sumedang H. Insan Ismail, kegiatan ini sangat lumrah dilakukan pada Tahun Baru Islam.

“Konsep ini sudah dibahas dan diteliti oleh ahlinya yakni dari LIPI bagaimana cara dan penanamannya,” katanya.

Namun kata dia, harus ada keseriusan dari para petani dalam menangani tata caranya, karena hal ini tergolong baru bagi para petani.

“Ada inovasi baru, yakni bagaimana cara menanam talas di galangan sawah. Mudah-mudahan Pemkab Sumedang bisa mempublikasikan lebih luas, karena produk talas sudah dikenal, dan sudah tersertifikasi,” tegasnya.

Sementara Kepala Desa Citepok Abdul Majid menyebutkan, pihaknya sangat mendukung program pembudidayaan talas semir.

“Ini sesuai dengan visi misi Kabupaten Sumedang, yakni satu desa satu produk,” ujarnya.

Dia berharap budidaya talas semir bisa jadi Pilot Project di Sumedang.

“Ke depannya tidak hanya produk emping saja yang terkenal di Citepok, tapi talas juga bisa lebih Booming,” tandasnya.

#talassemir #citepok #sumedang #pilotproject