SMPN 1 Cimalaka Evaluasi Pelaksanaan BDR — 5 tahun yang lalu
Pengawas SMPN 1 Cimalaka, Sumedang, mengalami pergantian, Senin (26/10/2020). Dari sebelumnya Hj. Yeni Andriani, kini berganti jadi Nunung Nurhayati.
Seluruh jajaran SMPN 1 Cimalaka menyambut kedatangan pengawas baru, yang sekaligus memberikan pengarahan di hari pertamanya.
Menurut Kepala SMPN 1 Cimalaka Enung Titin Agustikawati, hari ini pihaknya melakukan kegiatan Belajar Dari Rumah (BDR), yang merupakan kegiatan rutin evaluasi dwimingguan.
“Hari ini sekaligus juga merupakan perkenalan pengawas yang baru. Semoga ini semakin membawa kebaikan, karena pada dasarnya, pengawas adalah mitra,” katanya.
Titin menyampaikan, sebaiknya kegiatan belajar mengajar tatap muka segera diberlakukan.
“Siswa sudah rindu sekolah,” katanya.
Pengawas SMPN 1 Cimalaka, Nunung Nurhayati, mengatakan, perlu dijajaki terlebih dahulu, SMPN 1 Cimalaka ini program reguler dan program unggulannya seperti apa, karena tampaknya sekolah ini siap melakukan pembelajaran tatap muka.
“Saat ini perkembangan pembelajaran di masa Pandemi Covid-19 masih dievaluasi,” katanya.
“Perlu diketahui, target yang ditetapkan setiap guru mapel itu tercapai ataukah tidak, terutama kesiapan guru dalam mengisi raport sebagai pelaporan hasil belajar di semester 1,” paparnya.
Selama ini, sambungnya, terkesan guru-guru hanya fokus pada pembelajaran. Ada beberapa hak anak yang terlupakan.
“Durasi proses penilaian juga sangat minim,” katanya.
Ia berharap kepala sekolah dapat memfasilitasi guru-guru untuk menyiapkan pelaporan. Sebaiknya, para guru pun sudah mempersiapkan data-data yang dibutuhkan. (*)