Kapolres Sumedang Salurkan Bantuan Bagi Korban Longsor

Iwan Ingkig

 - 

Tuesday, 19 January 2021 - 06:34 WIB

Kapolres Sumedang Salurkan Bantuan Bagi Korban Longsor

Kapolres Sumedang Salurkan Bantuan Bagi Korban Longsor — 5 tahun yang lalu


Kapolres Sumedang AKBP Eko Prasetyo Robbyanto menyampaikan bantuan bagi korban bencana tanah longsor di Cimanggung Sumedang, dari Pengurus Pusat Yayasan Kemala Bhayangkari dan Persatuan Istri Alumni Akpol 1991 yang diketuai Ibu Listio Sigit. 

Bantuan yang diberikan adalah wastafel portable yang rencananya akan dipasang di tiap tenda, sebagai sarana prokes. Ada juga pakaian jenis daster, yang dibutuhkan kaum perempuan korban longsor. Juga pampers dan susu bagi balita.

“Setelah kami survei, ternyata inilah bantuan yang dibutuhkan pengungsi,” katanya, Senin (19/1).

Bantuan yang diberikan sebanyak 500 per itemnya.

“Kami langsung distribusikan dari kemarin. Kebutuhan di posko adalah selimut, handuk, daster, susu, sarana cuci tangan,” ungkapnya.

Menurutnya, dari 5 tenda pengungsi, data jumlah pengungsi sebanyak 217 jiwa.

“Namun, telah dilakukan survei pemetaan oleh Badan Geologi, dan jumlah rumah yang harus dikosongkam bertambah sehingga jumlah pengungsi pun akan bertambah,” pungkasnya. [qnt]

#bantuan #korban #longsor #sumedang #erksfm #news-erks