Innalillahi! Lagi, Pasien Covid-19 di Sumedang Meninggal

Redaksi eRKS FM

 - 

Monday, 07 September 2020 - 23:40 WIB

Innalillahi! Lagi, Pasien Covid-19 di Sumedang Meninggal

Innalillahi! Lagi, Pasien Covid-19 di Sumedang Meninggal — 5 tahun yang lalu


eRKSNews -- Seorang pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Sumedang dinyatakan meninggal, Senin (7/9/2020).

Menurut informasi yang dari pusat informasiCovid-19 di Kabupaten Sumedang, seorang pasien perempuan berinisial E (65) asal Desa Haur Kuning, Kecamatan Paseh, Kabupaten Sumedang, meninggal dunia setelah menjalani perawatan medis di RSUD Sumedang, sejak Senin, dini hari.

Sementara Juru Bicara Gugas Covid-19 Iwa Kuswaeri melalui WhatsApp mengatakan, Pasien E meninggal sekitar pukul 18.30 WIB. Saat ini jenazah dipulasara sesuai dengan protokol Covid-19.

“Kabar duka ini, menambah daftar data pasien positif Covid-19 di Sumedang yang meninggal. Sudah ada dua orang meninggal akibat Covid-19,” ujarnya.

Dikatakannya, Jenazah akan dimakamkan dengan protap Covid-19 di pemakaman desa setempat.

Sedangkan akumulasi kasus positif Covid-19 di Kabupaten Sumedang mencapai 97 kasus berdasarkan hasil swab test.

“Totalnya mencapai 97 kasus, 92 orang diantaranya telah dinyatakan sehat, 2 orang meninggal dunia, 1 orang menjalani isolasi mandiri, dan 2 orang dirawat di RSUD Sumedang,” pungkasnya. (Rls)**

#Sumedang #Gugustugas #Covid-19 #Pasien #Meninggal #Paseh #RSUD